TP PKK Kelurahan Kanigoro Wakili Kota Madiun Maju Lomba 10 Program Pokok PKK Tingkat Jawa Timur

Surabaya – Kota madiun kembali mendapatkan kesempatan maju ke babak selanjutnya lomba 10 program pokok PKK dan kelurahan berhasil. Kali ini giliran Kelurahan Kanigoro Kecamatan Kartoharjo yang menjadi wakil dari Kota Madiun untuk paparan di depan dewan juri, Selasa (17/5) di ruang pertemuan DPMD provinsi Jawa Timur.

Acara pemaparan tersebut dibuka secara langsung oleh ketua TP PKK provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin. Serta tak ketinggalan ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi hadir secara pribadi dalam seremonial tersebut.

Dalam sambutannya, Arumi menjelaskan betapa rindunya untuk dapat melaksanakan tatap muka seperti ini. Dimana dua tahun terakhir ini terhalang pandemi. Sehingga kegiatan tatap muka ditiadakan.

“Syukur alhamdulillah saat ini Covid-19 sudah berangsur membaik,” tuturnya.

Dirinya juga menitipkan pesan agar setiap peserta ini sudah melaksanakan tahap awal yakni verifikasi dan terpilih 14 kadidat daerah.

“Semoga ini bukan hanya lomba semata tapi juga membawa dampak baik dan sebagi contoh di kota/kabupaten yang ikut serta dalam kompetisi,” lanjutnya.

Setelah membuka acara secara resmi, kegiatan dilanjutkan dengan sesi pemaparan yang dilakukan oleh anggota PKK Kelurahan Kanigoro yang mendapat nomor urut pertama.

Ditemui usai acara, Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi memberikan apresiasi kepada lurah dan ketua TP PKK Kanigoro yang sigap dan jelas dalam menjelaskan program dimiliki. Terlebih lurah yang baru di lantik ini baru dan mampu mengikuti program yg telah di bentuk.

“Semoga dengan suksesnya pemaparan hari ini akan memberikan hasil yang terbaik untuk Kota Madiun,” pungkasnya.

About ester krist

Ester Kristanti

View all posts by ester krist →