SAMBEL PECEL GIRLI KANIGORO

Perkembangan di era globalisasi sangat bergantung pada sektor ekonomi sebagai ukuran keberhasilan yang dilakukan oleh pemerintah. Peran masyarakat dalam pembangunan nasional, khususnya dalam pembangunan ekonomi, adalah Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Posisi UMKM dalam perekonomian nasional memiliki peran penting dan strategis. Kondisi ini sangat dimungkinkan karena keberadaan UMKM cukup dominan dalam perekonomian Indonesia, dimana UMKM merupakan pilar terpenting dalam perekonomian Indonesia.

Kelurahan Kanigoro mempunyai 1.254 pelaku UMKM, dimana setalah masa Pandemi Covid makin eksis untuk melakukan penetrasi usahanya. Sambel Pecel Girli milik Emy Suprihatin warga RT 12 Kelurahan Kanigoro merupakan UMKM dengan skala rumah tangga. Pun begitu ditengah persaingan sambel pecel yang begitu marak, Sambel Pecel Girli mempunyai cita rasa yang berbeda dari yang lainnya.

Sambel Pecel Girli berbahan dasar kacang, gula, lombok, daun jeruk dan bumbu lainnya yang diolah secara tradisional untuk tetap mempertahankan mutu dan kwalitas. Dalam satu minggu Sambel Pecel Girli memproduksi 15 kg sambel pecel yang siap dipasarkan di PRC, Pusat Oleh – oleh UMKM, toko – toko bahkan di penjual sayur keliling . Untuk legalitas sambel Pecel Girli telah mengantongi Ijin Nomor Induk Berusaha ( NIB ), Sertifikat Halal, PIRT dan sudah dipatenkan.

SambelPecel Girli mempunyai ciri khas tersendiri dimana cita rasa sambel tersebut tidak terlalu halus, sehingga rasa gurih kacang masih terasa. Sedang kan untuk level kepedasan ada level tidak pedas, sedang dan pedas, Kemasan 250 gram dijual dengan harga per pack Rp. 13.500. Penasaran…. silahkan datang ke Rumah bu Emy pemilik Sambel Pecel Girli RT 12 Bulu Mas Kanigoro atau di gerai oleh – oleh.

About ester krist

Ester Kristanti

View all posts by ester krist →