PEMBINAAN WAWASAN KEBANGSAAN DAN KETAHANAN NASIONAL

Wawasan kebangsaan  adalah cara pandang yang dilandasi akan kesadaran diri sebagai warga dari suatu negara akan diri dan lingkungannya di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pembinaan Wawasan Kebangsaan dan Ketahanan Nasional dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Kartoharjo ( 24/4 ) dengan tema ” Peningkatan Peran Pemuda dalam membangun Generasi Penerus Bangsa yang berkarakter Pancasila dan Berjiwa Nasionalis untuk menyambut Indonesia Emas 2045″. 

Camat Kartoharjo, Sumarno dalam sambutan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat sehingga Pileg dan Pilpres Pemilu tahun 2024 dapat berjalan kondusif dan lancar. Lebih lanjut Sumarno berharap supaya masyarakat untuk tetap mempertahankan kemanan menjelang Pilkada dan Pilgub November 2024 mendatang.

Peran aktif Pemuda sebagai kontrol sosial  salah satunya adalah  membangkitkan kesadaran akan tanggung jawab hak dan kewajiban sebagai warga negara, seperti yang disampaikan oleh Panit Intel Polsek Kartoharjo, Ipda Ketut Andri. Selain itu Pemuda sebagai kekuatan moral adalah untuk menumbuh kembangkan aspek etika dan moralitas.

About ester krist

Ester Kristanti

View all posts by ester krist →