Study lapangan peserta Diklat Excelent Frontliner Pemerintah Kota Madiun

Pada hari ini, Kamis ( 27/6) di tengah cuaca yang mendung, 35 orang peserta Diklat Excellent Frontliner mengadakan study lapangan di Mall Pelayanan Publik SSW ( Surabaya single window) UPTSA Surabaya . Diklat Excelent Frontliner dibuka secara resmi pada tanggal 19 Juni 2019 oleh Plt. Administrasi umum dan Kesra, Ir Ahmad Supriyadi di gedung Diklat Pemerintah Kota Madiun. Tujuan pelaksanaan diklat adalah untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap para pegawai yang tugas fungsinya berada di garis terdepan suatu instansi dan secara langsung berhubungan dengan pihak luar dalam memberikan pelayanan prima terkait kehumasan, layanan informasi dan pengaduan, layanan administratif serta penerimaan tamu.

Acara diklat Excelent Frontliner dilaksanakan selama 8 hari dimana peserta dibekali oleh pemateri Widya Iswara BPSDM Provinsi Jawa Timur yaitu meliputi materi komunikasi efektif seorang frontliner, manajemen penatalayanan ideal frontliner, Pengembangan potensi diri dan etika frontliner.

Bersama Dr. Zaenal Mutakin, M. Si
Bersama Dra. Tutik Purwaningsih, M. Psi

Sebagai puncak acara dilaksanakan study banding di Mall Pelayanan Publik SSW ( Surabaya single window). Dimana di Mall pelayanan publik terdapat Produk pelayanan terpadu Surabaya :

  1. Dinas Penanaman Modal dan pelayanan terpadu satu pintu
  2. Unit Pelayanan satu atap (UPTSA) Surabaya Timur
  3. Unit Pelayanan satu atap (UPTSA) Surabaya Pusat
  4. Sistim Informasi SSW
  5. Unit Pelayanan pada Dinas /badan

Surabaya single window (SSW) dimana Surabaya mampu menjadi pilot project karena mempunyai konsep yang sudah dipraktikkan selaras dengan keinginan, pemikiran, visi & misi. Dimana melalui SSW ini masyarakat bisa diyakinkan dengan perizinan yg mudah cepat dan transparan, walaupun mungkin juga ada masyarakat yang belum bisa mengakses secara online dengan tingkat penguasaan yang berbeda. Namun terlepas dari itu semua SSW mampu memangkas tingkat kecurangan di birokrasi. Inovasi dengan penularan budaya dalam SSW selanjutnya akan bisa di adopsi dan di terapkan di  OPD masing- masing

Mall Pelayanan Publik Surabaya

Acara study lapangan diakhiri dengan seminar yang dipandu oleh Dr. Arie cahyono, S. STP, M. Si

Melalui diklat excelent frontliner diharapkan setiap instansi mampu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dan terus mengembangkan inovasi sesuai perkembangan teknologi sehingga masyarakat lebih mudah mendapatkan pelayanan secara tepat, cepat dan akurat.

About Ester Krist

* Pengadministrasian umum Kel. Kanigoro kec Kartoharjo kota Madiun * Side job mc formal n informal * pengajar materi MC dan Public speaking untuk Taruna Taruni Akademi Perkeretaapian Indonesia

View all posts by Ester Krist →