Pelatihan Membatik sebagai metode healing

Batik adalah contoh karya seni yang sudah ada sejak zaman nenek moyang kita. Batik tepat di sebut sebagai seni tradisional di mana menggunakan elemen-elemen yang sangat tradisional. Ya seperti di akhir pekan ini, ibu – ibu di lingkungan RT 23 Kelurahan Kanigoro mengadakan kegiatan pelatihan membatik di Lia lio Batik ( 10/12). Dengan dibimbing oleh Novilia, owner batik tersebut, ibu – ibu diajarkan membuat batik tulis dan kaos Sibori. Tehnik canting serta pewarnaan juga diajarkan, karena membatik diperlukan ekstra kesabaran dan kehati – hatian khususnya saat proses mencanting. Kata batik sendiri berasal dari bahasa Jawa yakni ambatik. Di mana memiliki 2 makna kata yang sederhana amba dan titik.


Batik menjadi warisan budaya peninggalan leluhur yang harus di jaga dengan baik. Dengan itu, kita sebagai masyarakat Indonesia perlu mempelajari batik dari segi apapun. Baik itu dari sejarahnya, teknik pembelajarannya atau hingga membuat batik dengan tangan kita sendiri. Dengan adanya pelesatarian itu, UNESCO telah mencatat Batik Indonesia sebagai warisan kemanusiaan untuk budaya lisan dan non bendawi di tanggal 2 oktober 2009. Tanggal tersebut hingga kini di tetapkan pemerintah sebagai hari batik nasional.

About ester krist

Ester Kristanti

View all posts by ester krist →